1.13.2010

PECETIKA 1431 H

Hamdan wa syukron lillah, atas nikmat iman dan Islam yang masih kita rasakan hingga detik ini. Salam shalawat semoga senantiasa disampaikan pada Rasulullah Muhammad SAW, keluarganya serta para shahabat shahabiyahnya.

Sesuai dengan program kerja Rohis setiap bulan Muharrom (1 Muharram 1431 H, 17 Januari 2010), Rohani Islam (ROHIS) SMA Negeri 2 Purwokerto akan mengadakan sebuah kegiatan yang bernama PECETIKA  dengan tema “Warnai Hari dengan Ibadah dan Jadikan Sunah Rosul sebagai Pedomanmu Melangkah” yang ditujukan bagi siswa SMP / MTs se Kabupaten Banyumas

PECETIKA merupakan singkatan dari Pemilihan Da’i Remaja(Pildarem), Cerdas Cermat Islam(CCI), Tilawah, dan Kaligrafi. Adapun kegiatan ini telah berlangsung sejak tahun 1430 H. Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan siswa-siswi dalam hal ilmu agama Islam dan memotivasi mereka untuk senantiasa mengamalkannya.

 

Kegiatan ini akan dilaksanakan pada :

hari, tanggal : Minggu, 17 Januari 2010

waktu           : Pukul 07.30 – 16.00 WIB

tempat         : SMA N 2 Purwokerto

 

Persyaratan umum

  • Pendaftaran dimulai tanggal 8 Januari 2010 s.d. 14 Januari 2010 di kantor Tata Usaha SMA N 2 Purwokerto. Atau menghubungi (0281) 635057 atas nama SMA N 2 Purwokerto. Atau menghubungi nomor 085647834414 atas nama Ketua Panitia, Kharis Suryandaru Pratama.

  • Peserta wajib membayar uang pendaftaran sebesar Rp 15.000,00 per peserta pada saat pendaftaran.

  • Peserta lomba yang sudah mendaftar diwajibkan untuk melakukan daftar ulang di podium SMAN 2 Purwokerto, pada tanggal 17 Januari 2010 pukul 07.30 – 08.00 WIB.

  • Peserta lomba diwajibkan mengenakan pakaian muslim.

  • Peserta membawa alat sholat.

 

Ketentuan per lomba :

          Lomba Pemilihan Dai Remaja

  • Tema yang digunakan bagi peserta Dai sesuai dengan tema Kegiatan Pecetika, yaitu “Warnai Hari dengan Ibadah dan Jadikan Sunah Rosul sebagai Pedomanmu Melangkah”.

  • Waktu yang bisa digunakan oleh peserta maksimal 10 menit.

          Lomba Cerdas Cermat Islam

  • Peserta lomba Cerdas Cermat Islam berumlah 3 orang tiap regu.

  • Materi soal lomba Cerdas Cermat Islam berupa pengetahuan agama islam secara umum.

  • Tes terdiri dari 2 sesi, sesi pertama berupa lomba tertulis, dan disaring 3 besar untuk mengikuti lomba Cerdas Cermat Islam sesi 2.

          Lomba Tilawatil Qur’an

  • Lomba Tilawatil Qur’an terdiri dari lomba untuk putra dan putri.

  • Peserta membawa Al-qur’an sendiri.

  • Ayat yang dibaca bebas.

          Lomba Membuat Kaligrafi

  • Kertas yang digunakan A3 disediakan oleh panitia, dan peralatan gambar disediakan oleh peserta.

  • Waktu yang disediakan bagi peserta kaligrafi maksimal 2 jam.

 

JADWAL PELAKSANAAN KEGIATAN

No Nama Kegiatan Waktu Tempat
1 Daftar Ulang

07.30 – 08.00 WIB

Podium SMA N 2 Purwokerto

2

Pembukaan

08.00 – 09.00 WIB

Aula SMA N 2 Purwokerto

3

KEGIATAN LOMBA :

  1. TILAWAH

  2. TES TERTULIS CCI

  3. PILDAREM

  4. KALIGRAFI

09.00 – 11.30 WIB

  1. Mushola At-Tahrim SMA N 2 Purwokerto
  2. Ruang 32, 33, dan 34.

  3. Ruang 6.

  4. Ruang 11 dan 12.

4

ISHOMA

11.30 – 12.45 WIB

SMA N 2 Purwokerto

5

LANJUTAN KEGIATAN LOMBA :

  1. TES CERDAS CERMAT CCI

  2. ABOUT ROHIS (PRESENTASI ROHIS SMA 2 PURWOKERTO)

12.45 – 14.45 WIB

  1. Ruang Tata Usaha (lantai 2)

  1. Aula SMA N 2 Purwokerto

6

ISTIRAHAT SHOLAT

14.45 – 15.15 WIB

Mushola At-Tahrim SMA N 2 Purwokerto

7

PENUTUPAN DAN PENGUMUMAN

15.15 - SELESAI

Aula SMA N 2 Purwokerto

Contact : Luthfie Maula Alfianto 085222230642

1.02.2010

Turkey, I'm in love (part.1)

Kali ini rohis bakal ngajak antum semua "jalan-jalan" ke salah satu Negara di perbatasan benua Eropa dan Asia, yang namanya TURKI. Turki atau Türkiye (bahasa Turki: Türkiye) adalah sebuah negara besar di kawasan Eurasia. Wilayahnya terbentang dari Semenanjung Anatolia di Asia Barat Daya dan daerah Balkan di Eropa Tenggara. Turki berbatasan langsung dengan Laut Hitam di sebelah utara; Bulgaria di sebelah barat laut; Yunani dan Laut Aegea di sebelah barat; Georgia di timur laut; Armenia, Azerbaijan, dan Iran di sebelah timur; dan Irak dan Suriah di tenggara; dan Laut Mediterania di sebelah selatan. Laut Marmara yang merupakan bagian dari Turki digunakan untuk menandai batas wilayah Eropa dan Asia, sehingga Turki dikenal sebagai negara transkontinental.

Ibu kotanya berada di Ankara namun kota terpenting dan terbesar adalah Istanbul. Kawasan yang terdiri dari Turki modern telah menyaksikan kelahiran peradaban-peradaban utama, termasuk Kekaisaran Bizantium dan Kekhalifahan Turki Utsmani. Disebabkan oleh lokasinya yang strategis di persilangan dua benua, budaya Turki merupakan campuran budaya Timur dan Barat yang unik yang sering diperkenalkan sebagai jembatan antara dua buah peradaban. Dengan adanya kawasan yang kuat dari Adriatik ke Tiongkok dalam jalur tanah di antara Rusia dan India, Turki telah memperoleh kepentingan strategis yang semakin tumbuh.

Sekarang kita jalan jalan yuuk... kunjungan pertama yaitu:

MASJID BIRU




Mesjid ini disebut “mesjid biru” karena kubah penutupnya berwarna biru. Bangunan ini berada di Istambul Turki dan dibangun oleh Sultan Ahmed I pada tahun 1609 dan selesai pada 1612. Sultan Ahmed membangun Masjid Biru untuk menandingi bangunan Hagia Sopia buatan kaisar Bizantium yaitu Constantin I, Hagia Sopia berada satu blok dari Masjid Biru. Hagia Sopia dulunya adalah Gereja Bizantium sebelum jatuh ke daulah Turki Otoman pada tahun 1453 M . Masjid Biru memiliki 6 menara, diameter kubah 23,5 meter dan tinggi kubah 43 meter, kolom beton berdiameter 5 meter.
Masjid ini adalah satu dari dua buah masjid di Turki yang mempunyai enam menara, yang satu lagi berada di Adana. Kabarnya, akibat jumlah menara yang sama dengan Masjidil Haram di Mekkah saat itu, Sultan Ahmad mendapat kritikan tajam sehingga akhirnya beliau menyumbangkan biaya pembuatan menara ketujuh untuk Masjidil Haram. Yang menarik, sebuah rantai besi yang berat dipasang di atas pintu gerbang masjid sebelah barat. Di masa lalu, hanya Sultan yang boleh memasuki halaman masjid dengan mengendarai kuda, dan rantai ini dipasang agar Sultan menundukkan kepalanya saat melintas masuk agar tidak terantuk rantai tersebut. Ini dimaksudkan sebagai simbol kerendahan hati penguasa di hadapan kekuasaan Ilahi.



Selain pemandangan yang indah, Istanbul memang dipenuhi bangunan cantik bersejarah. Tidak jauh dari Masjid Biru, terdapat museum Aya Sofia. Selain terkenal dengan keindahan arsitekturnya, Aya Sofia sangat unik karena sejarahnya, yaitu pertama dibangun sebagai katedral [pada masa Konstantinopel], lalu diubah menjadi masjid selama 500 tahun dan sejak pemerintahan sekuler Republik Turki menjadi museum sampai saat ini. Belum lagi istana Topkapi yang menyimpan beberapa peninggalan Rasulullah.



Masjid Biru, hingga kini, masih berfungsi sebagai tempat ibadah. Masuk dalam kompleks masjid terbesar di Istanbul ini, kita melewati taman bunga yang dilindungi pepohonan yang rindang. Sebuah tempat wudhu berderet di sisi depan masjid menyambut kita sebelum memasuki bagian dalam kompleks masjid.

Untuk menghormati masjid, wisatawan harus berpakaian sopan saat memasuki ruang masjid. Wanita harus mengenakan kerudung. Penjaga selalu siap mengingatkan di depan pintu masuk. Begitu sampai di dalam, sejumlah tamu Muslim melakukan shalat sunah masjid. Sementara sebagian lain memandang masjid dari bagian shaf belakang. Sebab, bagian depan hanya diperkenankan bagi mereka yang hendak bershalat.

AYASOFYA (hagia sophia)



Hagia Sophia, bahasa Arab: آيا صوفيا , (bahasa Turki: Aya Sofya; bahasa Yunani: Aγια Σοφία, "Kebijaksanaan Suci"), Sancta Sophia dalam bahasa Latin atau Aya Sofya dalam bahasa Turki, adalah sebuah bangunan bekas basilika, masjid, dan sekarang museum, di Istanbul.
Sampai tahun 1453, Hagia Sophia ialah gereja katedral (basilika) Bizantium yang dibangun oleh Konstantius, putra Konstantin yang Agung. Gereja ini sering jatuh bangun dihantam gempa, meski bangunannya dibuat berbentuk kubah. Pada 7 Mei 558, di masa Kaisar Justinianus, kubah setelah timur runtuh terkena gempa. Pada 26 Oktober 986, pada masa pemerintahan Kaisar Basil II (958-1025, kembali terkena gempa.

Akhirnya renovasi besar-besaran dilakukan agar tak terkena gempa di awal abad ke-14. Keistimewaan bangunan ini terletak pada bentuk kubahnya yang besar dan tinggi. Ukuran tenghnya 30 m. Tinggi dan fundamennya 54 m. Interiornya dihiasi mosaik dan fresko, tiang-tiangnya terbuat dari pualam warna-warni, dan dindingnya dihiasi ukiran.

Saat Konstantinopel ditaklukkan Sultan Mehmed II pada hari Selasa 27 Mei 1453 dan memasuki kota itu, Mehmed II turun dari kudanya dan bersujud syukur kepada Allah, lalu pergi ke Gereja Hagia Sophia dan memerintahkan mengubahnya menjadi masjid yang dikenal dengan Aya Sofia. Jum’atnya langsung diubah menjadi masjid untuk sholat Jum’at.

Berbagai modifikasi terhadap bangunan segera dilakukan agar sesuai dengan corak dan gaya bangunan mesjid. Pada masa Mehmed II (1444-1446 dan 1451-1481) dibuat menara di selatan. Selim II (1566-1574) membangun 2 menara dan mengubah bagian bangunan bercirikan gereja. Termasuk mengganti tanda salib yang terpampang pada puncak kubah dengan hiasan bulan sabit.
Lantas selama hampir 500 tahun Hagia Sophia berfungsi sebagai mesjid. Patung, salib, dan lukisannya sudah dicopot atau ditutupi cat.

Pada tahun 1937, Mustafa Kemal Atatürk mengubah status Hagia Sophia menjadi museum. Mulailah proyek “Pembongkaran Hagia Sophia”. Beberapa bagian dinding dan langit-langit dikerok dari cat-cat kaligrafi hingga ditemukan kembali lukisan-lukisan sakral Kristen.
Sejak saat itu, Masjid Aya Sofya dijadikan salah satu objek wisata terkenal oleh pemerintah Turki di Istambul. Nilai sejarahnya tertutupi gaya arsitektur Bizantium yang indah mempesona.

Akhi, Ukhti... ini baru dua objek wisata yang mempesona dari Turki. Negeri yang indah, namun negeri ini masih merupakan negeri yang sekuler, tetapi tetap mencintai sejarahnya. But Really, setelah melihat langsung keindahanya saya benar benar harus bilang.... So, Turkey... I'm in Love. Perpaduan antara Islam dan budaya serta sejarah yang sangat kental membuat siapa saja jatuh cinta.
Selanjutnya tempat-tempat lain akan dibahas di Part 2, so... just wait for the next trip to Turkey.

Wassalam,

By: Mi-la

 --------------------------------------------------------------------------------------------------------------
(Updated! Penulis artikel ini Alhamdulillah benar2 terwujud mimpinya untuk ke Turki untuk menghadiri 15th International Veterinary Student Research Congress di Istanbul Turki tanggal 3-12 Mei 2013 pada saat kuliah di UGM, Jika ingin membaca kisah seanjutnya dari Turki bisa kunjungi blognya di  
http://milachang.blogspot.com/)